Resep Nasi Goreng Seafood Enak SPESIAL NIH mantap banget. nasgor yang pas buat makan pagi alias sarapan begono cara membuat nya supaya anda tidak salah dan punya rasa yang yahud istimewa dan oriental.
Masakan oriental ini sangat diminati semua orang, termasuk juna loh, suka banget makan nasi goreng, entah itu campur pete, yang spesial ataupun biasanya, semuanya dilalap deh. makanya gak salah kalau banyak sekali orang berjualan kaki lima makanan ini,
sebenarnya memasak nasgor gak susah-susah amat, yang diperlukan adalah bumbu yang pas dan segala bahan yang diperlukan sesuai judul, seperti Resep nasi goreng spesial coba deh liat.
seperti sekarang ini berjudul seafood, makanya kumpulkan saja bahan-bahan yang berbau makanan laut, yang juna sarankan disini yaitu udang, bakso ikan dan scallop (kerang), tentu saja anda bisa tentukan apa saja yang akan dimasukan disini, mengolahnya samakan seperti disini, bumbu yang penting harus sama. sehingga hasilnya gak jauh berbeda dengan punya juna disini, siap dengan cara membuat nasi goreng seafood spesial enak ini?, mari ikutin.
Kumpulkan bahan bahan ini :
- 4 piring nasi putih
- 100 gram udang, bersihkan, kupas
- 10 buah bakso ikan, dipotong-potong
- 50 gram kerang scallop
- 2 butir telur ayam, didadar orak arik
- 5 siung bawang putih, dicincang
- 1 buah bawang bombay, dicincang
- 2 buah cabai merah irisan, goreng
- 4 sendok makan kecap asin
- 1 sendok makan saus tiram
- 3 batang daun bawang irisan, goreng
- 4 sendok makan minyak
- merica secukupnya
- Garam secukupnya
Cara membuat Nasi Goreng Seafood :
- ~ Langkah awalnya panaskan minyak goreng dan tumis bawang putih.
- ~ Kemudian masukkan udang, kerang, bakso ikan lalu aduk-aduk.
- ~ Lalu masukkan Nasi, garam, merica, kecap, saus tiram. Aduk-aduk hingga nasi tersebar.
- ~ Terakhirnya masukkan telur ayam, daun bawang dan cabai. Aduk-aduk rata. Angkat, beres.
hmm wanginya ituloh gak tahan, gak sabar untuk melahap sajian sedap ini, tapi hati-hati masih panas, bisa melepuh tuh bibirnya, rasakan lezatnya udang dan kerang, bisa bisa pengen lagi dan nambah lagi, habis dong buat orang lain gak kebagian. gak apa deh yang penting mereka dah mencatat Resep Nasi Goreng Seafood Enak SPESIAL ini.