Resep Lumpia Semarang Kulit CRISPY ASLI goreng garing. bersama saus yang enak segera kami tunjukan cara membuatnya disini lengkap, komplit sehingga tidak ada kesulitan tuk sobat ikuti.
Siapa tidak suka dengan makanan cemilan?, dengan ciri Kulit Crispy, tentunya dibuat dari tepung terigu campur Air, namun tanpa telur di masak dengan cara dibeset Menggunakan Tangan kosong langsung dimasukan ke wajan panas. Bisa Juga dimakan tanpa di goreng, tuk melengkapi resep Lumpia Semarang, kami olah sendiri sausnya yaitu dengan saus bawang putih manis. Dicampur sambal, lumpia semarang punya cita rasa enak dan mantap lezat.
Resep Lumpia Semarang Kulit asli renyah
baca Juga resep jamur Crispy
Kumpulkan bahan bahan :
- 30 lembar kulit lumpia, siap pakai
- 200 gram daging Ayam, direbus, disuwir-suwir halus
- 150 gram udang, dipotong kecil-kecil
- 100 gram wortel, diiris halus, bentuk korek api
- 500 gram rebung, direbus, diiris halus, bentuk korek api
- 3 butir telur ayam, dikocok lepas
- 3 siung bawang putih, digeprek, dicincang
- 2 batang daun brambang, diiris 2 cm
- 2 sendok makan kecap asin
- 1 sendok makan kecap ikan
- sesendok makan ebi, diuleg halus
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
- Secukupnya merica bubuk
- 3 siung bawang putih, diuleg halus
- 2 sendok makan gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- beberapa tetes cuka
- 2 sendok makan Air
Cara Membuat Lumpia Semarang Asli :
- ~ Langkah awal tumis bawang putih hingga harum, lalu masukkan daging ayam serta udang, tambahkanlah daun brambang, ebi serta bumbunya, rebung, wortel.
- ~ Kemudian masak hingga bumbu meresap, tuangkan telur kocok, aduk-aduk hingga telur tercampur rata.
- ~ Selanjutnya ambil kulit lumpia lalu taruh satu sendok makan isian, lalu gulung dan rekatkan pakai putih telur.
- ~ Sesudah itu goreng hingga kuning kecoklatan / matang. angkat, beres lumpia semarang kami.
Tunggu agak dingin, santap lumpia dari semarang bersama saus diatas, hampir mirip Cuko tuk Pempek, namun tidak pedas karena tidak pakai cabe, enak Bisa dicoba. kulit renyah alias tidak basah. Tidak ada pertanyaan seputar makanan kami?, baik... itulah Resep Lumpia Semarang Kulit CRISPY ASLI yang Bisa kami berikan.