Resep Kering Tempe Kacang Teri Renyah berasa manis. Banyak yang suka sebagai pelengkap makan besar, cara membuat yang benar supaya jadi gurih dan tahan lama, mau pedas silahkan tapi ingat sama anak-anak sobat.
Kalau mikirin masak memang suka pusing, jadi bingung, apalagi untuk sebuah pelengkap menu utama, selain krupuk kering apalagi ya, nah kalau gitu sedikit admin kasih solusi nih, ada sebuah masakan yang cukup lengkap, namanya Kering Tempe Kacang Teri, sudah bisa tebak kan dari apa saja dibuatnya. memasak resep masakan praktis ini sudah lama ada, bagi orang sibuk mungkin ini sangat baik menjadi pilihan. karena kering berarti gak basah dong ya.
Resep Kering Tempe Kacang Teri RENYAH
Baca juga resep tempe bacem basah.
Kumpulkan bahan bahan ini :
- 350 gram tempe, diiris tipis, digoreng sampai kering
- 100 gram kacang, digoreng
- 50 gram teri medan, direndam di air panas, ditiriskan, digoreng
Bumbu-bumbu resep kering tempe :
- 3 buah bawang putih, dihaluskan
- 2 buah cabe merah, dihaluskan
- 50 gram gula putih
- Secukupnya Air asam jawa
- 2-3 lembar Daun salam
- 75 ml air
- Secukupnya Lengkuas, digeprek
- Secukupnya Garam
Tips Cara membuat Kering Tempe :
- ~ Langkah awalnya tumis bawang putih dan cabe merah, daun salam dan lengkuas sampai harum.
- ~ Lalu tambahkan bahan lainnya, dan masak sampai mendidih. Cicipi dulu rasanya.
- ~ Kemudian adonan mesti sedikit kental, namun jaga supaya tidak terlalu berbusa agar gula putih gak mengkristal.
- ~ Nah Setelah cukup kental, angkat wajannya, Lalu masukkan tempe, kacang dan teri sekaligus dan aduk- aduk cepat hingga rata. Angkat, dinginkan , beres sob Resep Kering Tempe kita.
Yang ini enak juga sob, resep tempe mendoan.
Kalau sobat sudah merasa itu kering tempe dingin, sebaiknya disimpan di dalam stoples tertutup supaya makanan ini tetap kering dan bisa tahan lama dan bisa dimakan kapan saja, tinggal ambil, praktiskan?, sehingga makan sobat bisa selalu nikmat. demikian saja tentang Resep Kering Tempe Kacang Teri renyah dari kami.